Home News Politik Tokoh Masyarakat dan Pemuda Cempaga Hulu Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pasangan Rudini-Paisal

Tokoh Masyarakat dan Pemuda Cempaga Hulu Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pasangan Rudini-Paisal

  Redaksi   | Senin , 16 September 2024
522f63a7d1e1fe8658cb1f64c45652c2.jpg
Tokoh masyarakat Desa Pantai Harapan berfoto bersama Rudini dan Paisal.

KLIK.SAMPIT – Tokoh masyarakat dan pemuda di Kecamatan Cempaga Hulu menyatakan dukungan penuh kepada pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Muhammad Rudini Darwan Ali dan Paisal Damarsing, dalam pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.

Syahril, seorang tokoh masyarakat dari Desa Pantai Harapan, menyatakan bahwa pasangan Rudini-Paisal merupakan pilihan utama masyarakat setempat. Dukungan ini didasarkan pada alasan bahwa Paisal Damarsing adalah putra asli daerah Cempaga Hulu, yang memiliki integritas serta komitmen kuat untuk memajukan Kotim.

“Harga mati, pasangan Rudini-Paisal akan menjadi pilihan kami untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kotim nantinya,” ujar Syahril, Senin (16/9).

Syahril menjelaskan, salah satu alasan kuat mendukung pasangan ini adalah latar belakang Paisal Damarsing sebagai putra daerah yang dikenal baik oleh masyarakat Cempaga Hulu. Menurutnya, memberi kesempatan kepada putra daerah yang memiliki rekam jejak baik adalah langkah tepat untuk memajukan Kotim.

“Bukan berarti saya membedakan atau menjelekkan pasangan lain, tetapi jika ada putra daerah yang berkomitmen untuk memajukan Kotim, maka tidak ada salahnya kita berikan dukungan,” tambah Syahril.

Selain itu, Syahril juga menekankan bahwa Paisal Damarsing telah memiliki pengalaman yang cukup, karena sebelumnya pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kotim. Pengalaman tersebut dianggap sebagai modal penting untuk memimpin daerah.

“Saya yakin bukan hanya masyarakat Cempaga Hulu yang mengenal kebaikan Paisal, tetapi wilayah lain juga merasakan hal yang sama. Jika beliau nanti terpilih sebagai Wakil Bupati Kotim, tentu dia akan memahami betul apa yang menjadi keinginan masyarakat,” jelasnya.

Hal senada disampaikan oleh Siska, seorang pemuda asal Desa Pundu. Ia juga menyatakan dukungan penuh kepada pasangan Rudini-Paisal.

“Paisal adalah putra daerah, dan beliau juga merupakan anak dari tokoh penting di wilayah kami. Tidak relevan jika masyarakat Kotim, khususnya Cempaga Hulu, tidak mendukung putra daerah sendiri. Ini adalah kesempatan bagi kami untuk mendukung pemimpin yang berasal dari daerah ini,” ungkap Siska.

Ia pun meyakini bahwa pasangan Rudini-Paisal adalah pilihan tepat untuk menampung dan merealisasikan aspirasi masyarakat, serta membawa Kotim menuju kemajuan yang lebih baik.

Diketahui, pasangan Rudini-Paisal telah resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat dan mengikuti sejumlah tahapan sebagai bakal calon, termasuk pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh yang mencakup tes fisik, narkoba, dan kejiwaan.

Muhammad Rudini, bakal calon Bupati Kotim, menyampaikan bahwa motivasinya maju sebagai kepala daerah adalah hasil dari dukungan masyarakat yang menginginkan perubahan menuju Kotim yang lebih maju.

“Alhamdulillah, berkat doa dan dukungan dari berbagai elemen masyarakat, kami, pasangan Rudini-Paisal, bisa maju sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kotim. Dukungan ini memotivasi kami untuk bekerja keras dalam membangun Kotim yang lebih maju,” tutup Rudini. (KLIK-ADV) 

Baca Juga

Ikuti Kami