Home DPRD Murung Raya Lestarikan Kesenian Daerah Melalui FBTTB

Lestarikan Kesenian Daerah Melalui FBTTB

  Redaksi   | Selasa , 07 Mei 2024
6c3eb2afe21760b19c5944210f1f6fbe.jpg
Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin.

KLIK. PURUK CAHU – Pemerintah Kabupaten Mura Raya (Mura) menggelar Festival Budaya Tira Tangka Balang (FBTTB), sebagai salah satu upaya untuk melestarikan kesenian daerah, kegiatan tersebut didukung penuh Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin.

Rahmanto menyampaikan, jika kesenian daerah harus terus dijaga kelestariannya, selain itu kegiatan FBTTB juga menjadi wadah ajang memperkenalkan budaya lokal dan melestarikan nilai-nilai budaya daerah sesuai potensi pariwisata Mura.

“Kesenian merupakan identitas suatu daerah yang harus terus dilestarikan, sehingga anak cucu kita sebagai generasi penerus tetap memiliki jati diri kedaerahan dan selalu bangga untuk melestarikannya,” jelas Rahmanto, Senin (6/5).

Melalui FBTTB berbagai kesenian masyarakat Dayak Mura dapat dipertunjukan dan dikenalkan secara luas, sehingga akan semakin banyak orang tahu, maka akan semakin terkenal dan eksis kesenian daerah tersebut. 

“DPRD dalam hal ini sangat mendukung kegiatan FBTTB digelar dan dipromosikan secara luas, sehingga akan semakin banyak diminati terutama kalangan anak muda di Mura,” ujarnya. 

Adapun lomba yang digelar dalam festival budaya ini adalah lomba karungut, lomba mangenta, lomba bagasing, lomba manyipet, lomba mangaruhi, lomba masakan tradisional kalteng,lomba vocal solo lagu daerah, lomba lawang sakepeng, lomba malamang, lomba balogo, lomba maneweng, manetek tuntang manyila kayu dan lomba tari pedalaman. (KLIK.RED)

Baca Juga

Ikuti Kami