Home Pemerintah Kotawaringin Timur Pemkab Kotim Pastikan Keamanan dan Kesehatan Hewan Kurban

Pemkab Kotim Pastikan Keamanan dan Kesehatan Hewan Kurban

  Sugianto   | Rabu , 05 Juni 2024
1f90278c0db1705b407b818889d1e8aa.jpg
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kotim Sepnita saat diwawancara awak media.

KLIK.SAMPIT- Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur memastikan keamanan dan kesehatan hewan kurban di daerah itu menjelang Hari Raya Iduladha ini. 

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kotim Sepnita mengatakan, pihaknya memastikan keamanan heean kurban dari bibit penyakit sebelum dikonsumsi oleh masyarakat. Pihaknya pun terus mengawasi kesehatan hewan ternak yang dijual.

"Hewan-hewan ternak yang diperjualbelikan oleh para pedagang, akan diperiksa kesehatannya terlebih dahulu," ucap Sepnita, Selasa (5/6). 

Upaya itu berlaku, terutama untuk hewan kurban yang didatangkan dari luar daerah seperti Pulau Sulawesi dan Pulau Jawa. 

"Kita akan pastikan bahwa semua hewan kurban yang dikonsumsi oleh masyarakat, aman dan sehat," bebernya.

Lanjutnya dalam pengecekan kesehatan ini pihaknya akan melakukan tindakan jika

ditemukan hewan kurban yang menderita penyakit, demi memastikan keamanannya sebelum dikurbankan.

"Kita akan lakukan tindakan jika ada hewan sakit. Dan kami juga akan mengecek kembali sepekan sebelum lebaran nantinya," paparnya.

Selain itu menurutnya, dalam memastikan kesehatan hewan ini tidak hanya pada saat diperjualbelikan, ternak tersebut juga akan diawasi hingga pada proses penyembelihannya nantinya. Untuk itu, disiapkan juru sembeli hewan yang telah terlatih sebelumnya.

"Daging yang dikonsumsi masyarakat pada Hari Raya Iduladha nantinya, harus dalam keadaan sehat," imbuhnya.

Lanjutnya, hewan ternak yang disembelih itu harus sesuai dengan syariat, agar dagingnya nanti dikonsumsi dalam keadaan halal.

"Ada juleha (juru sembelih halal) juga disediakan, itu akan kita pantau nanti prosesnya," pungkas Sepnita. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami