Home Pemerintah Kotawaringin Timur PNS Kotim Purnatugas Diharapkan Tetap Turut Membangun Daerah

PNS Kotim Purnatugas Diharapkan Tetap Turut Membangun Daerah

  Sugianto   | Kamis , 29 Februari 2024
92dd267d2414b91950054d443503c7fd.jpg
Wakil Bupati Kotim Irawati melepas PNS purnatugas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim tahun 2024, di Aula Balai Diklat Aparatur BKPSDM Kotim, Kamis (29/2).

KLIK.SAMPIT - Wakil Bupati Kotawaringin Timur Irawati mengapresiasi pengabdian Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Kotawaringin Timur yang sudah purnatugas atau pensiun dan telah membantu pembangunan daerah. Meski demikian pemerintah berharap PNS yangvtelah purnatugas tetap turut membangun daerah. 

"Saya atas nama pemerintah daerah mengucapkan selamat atas keberhasilannya dan dedikasi bapak ibu selama ini dalam pengabdian penuh sebagai PNS hingga purnatugas," ucap Irawati. 

Hal ini disampaikan saat acara ramah tamah sekaligus pelepasan PNS menjelang purnatugas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim tahun 2024, bertempat di Aula Balai Diklat Aparatur BKPSDM Kotim, Kamis (29/2).

Irawati mengatakan pensiun merupakan sesuatu hal yang akan dihadapi semua PNS. Menurutnya, etiap orang ada masanya, dan setiap masa akan orangnya.

"Maka dari filosopi ini kita persiapkan semuanya bagaimana kita memasuki masa pensiun ini," ujarnya.

Lanjutnya, Menurut Irawati ada banyak hal yang dapat dikerjakan pada saat menjalani masa pensiun yang dampak atau manfaatnya tidak kalah penting dibanding saat menjadi PNS. Dia berharap, sumbangsih PNS purnatugas tetap diberikan kepada daerah.

"Walau sudah purna tugas. Yang harus kita pahami purna tugas bukan berarti purna karya, kita tetap bisa berkarya untuk daerah," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan

Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSM) Kotim Kamaruddin Makkalepu mengatakan untuk PNS putnatugas kali ini yakni berjumlah 31 orang meliputi TMT (1/3) dan TMT (1/4).

Diapun merinci jumlah PNS Pensiun tersebut, PNS yang aka pensiun (1/3) berjumlah 12 orang yakni 1 orang pejabat administator, 1 orang pejabat pengawas, 9 orang pejabat fungsional dan 1 orang pejabat pelaksana.

Sementara PNS TMT (1/4) yakni 2 orang pejabat 19 orang Administator, 13 orang pejabat fungsional dan 4 orang pejabat pelaksana.

Menurut Kamaruddin, seseorang yang telah purnatugas PNS di tengah masyarakat merupakan tokoh dan teladan. Oleh karenanya, meski sudah tidak lagi mengabdi untuk pemerintah tapi masih bisa mengabdi untuk masyarakat.

"Ada banyak hal yang bisa kita kerjakan pada saat menikmati masa pensiun yang manfaatnya tidak kalah penting dibanding ketika mengabdi dengan status PNS," imbuh Kamaruddin.

Sementara salah seorang purnatugas Maspa Puluhulawa sebelumnya menjabat Kepala Sekolah SMP N 1 Sampit berterima kasih atas kesempatan yang selama ini diberikan dalam mewujudkan pembangunan daerah sebagai PNS.

Maspa mengucap syukur karena dapat menyelesaikan tugasnya dengan sempurna selama kurang lebih 10 tahun. Dia menjabat sebagai Kepala Sekolah selama 15 tahun dan SMP 1 Sampit menjadi tempat paling lama dia mengabdi.

"Kami akan terus maju untuk masa depan, karena pensiun bukan hambatan untuk terus berkarya untuk membagun daerah, pungkas Maspah. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami