Home Pemerintah Kotawaringin Timur HUT Ke-52 Korpri, Pemkab Kotim Gelar Turnamen Olahraga Antarperangkat Daerah

HUT Ke-52 Korpri, Pemkab Kotim Gelar Turnamen Olahraga Antarperangkat Daerah

  Sugianto   | Kamis , 30 November 2023
82f26ee08317319bf534b11da24ea3d7.jpg
Bupati Kotim saat membuka Turnamen antarperangkat daerah di Gelanggang Olahraga Volly Indoor, Stadion 29 Nopember Sampit, Rabu malam (29/11).

KLIK.SAMPIT- Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur menggelar turnamen dengan berbagai Cabang Olahraga (Cabor) bagi perangkat daerah setempat. Turnamen ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Korps Pegawai Negeri Indonesia (Korpri) 

"Hari ini kita menggelar kegiatan olahrga untuk mempererat silaturahmi antarperangkat daerah," kata Halikin saat membuka secara resmi turnamen antarperangkat daerah tersebut di Gelanggang Olahraga Volly Indoor, Stadion 29 Nopember Sampit, Rabu malam (29/11).

Adapun cabor pada lomba tersebut yakni bola voli dan bulutangkis. Selain itu adapula lomba karaoke antarperangkat daerah. Lomba ini pun disambut antusias peserta.

Halikinnor mengapresiasi kegiatan tersebut, menurutnya selain menjaring atlet pada perangkat daerah, ini juga juga dapat meningkatkan kekompakan. 

"Kegiatan ini tentunya dapat menjaring atlet perlombaan Korpri dan kita juga ingin dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat dan nilai kebersamaan kegotongroyongan dan persatuan di antara kita," pesannya.

Halikin juga berharap ke depannya kegiatan ini dapat digelar dan lebih meriah lagi.

"Mudah- mudahan ke depannya kegiatan seperti ini dapat ditingkatkan lagi, sebagaimana moto kita bumi habaring hurung yakni bergotong royong selalu ditanamkan pada jiwa kita," pungkas Halikin. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami