Home News Metropolis Sudah Sepekan ini Lampu Lalu Lintas di Perempatan Tidar Sampit Tak Beroperasi

Sudah Sepekan ini Lampu Lalu Lintas di Perempatan Tidar Sampit Tak Beroperasi

  Muhamad Oktavianto   | Minggu , 15 Oktober 2023
38de287c237ef95784d8e11d64796018.jpg
Kondisi lalu lintas di Perempatan Tidar, Sampit, Kotim, tampak semrawut, Sabtu (14/10).

KLIK.SAMPIT - Lampu lalu lintas atau traffic light di perempatan Jalan Tjilik Riwut-Tidar atau Jalan Tjilik Riwut - Jalan Jaya Wijaya, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, tidak beroperasi selama sepekan terakhir. 

Tak beroperasinya lampu lalu lintas ini membuat lalu lintas di kawasan itu semrawut. 

"Sudah satu minggu, sejak Sabtu yang lalu sudah tak berfungsi. Itu membuat perempatan menjadi kacau dan bisa membahayakan orang yang melintas," ungkap Martin, salah aeorang warga yang berdagang di sekitar kawasan itu, Sabtu (14/10).

Dirinya mengatakan kalau beberapa kali hampir terjadi kecelakaan lalu lintas karena kebanyakan para pengendara tidak sabaran untuk melintas perempatan itu.

"Beberapa kali hampir terjadi kecelakaan karena kebanyakan orang tidak sabar seperti sedang dikejar setan," ujarnya.

Menurutnya padamnya lampu lalu lintas ini terjadi karena sedang ada pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) yang saat ini sedang berlangsung.

"Mungkin padam karena adanya pemasangan tiang lampu jalan yang sedang berlangsung. Tapi ada juga warga sini yang mengatakan kalau terjadi korsleting pada lampu merah itu," tuturnya.

Saat ini dirinya mengharapkan agar pemerintah melalui instansi terkait supaya cepat mengambil tindakan. Sehingga tidak terjadi kecelakaan. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami