Home News Metropolis Kotim Terbanyak Keempat di Kalteng Jumlah Penduduk Miskin, ini Penjelasan BPS

Kotim Terbanyak Keempat di Kalteng Jumlah Penduduk Miskin, ini Penjelasan BPS

  Sugianto   | Jumat , 01 September 2023
3988fd5e66f71eeeed35372bf27df319.jpg
Presentase penduduk miskin se- Kalteng berdasarkan data Badan Pusat Statistik.

KLIK.SAMPIT- Data Badan Pusat Statistik menyatakan Kabupaten Kotawaringin Timur merupakan daerah yang tertinggi keempat di Provinsi Kalimantan Tengah jumlah penduduk miskinnya. 

"Persentase penduduk miskin se-Kalimantan Tengah. Paling tinggi persentasenya ada di Kabupaten Seruyan, kemudian diikuti oleh Kabupaten Barito Timur, Kabupaten Murung Raya, kemudian baru Kotim," ucap Kepala BPS Kotim Edy Surahman, baru-baru ini. 

Edy menjelaskan, berdasarkan data BPS menunjukkan bahwa jumlah penduduk miskin per 2022 di Kabupaten Seruyan ada sebanyak 7,43 persen, Kabupaten Barito Timur sebanyak 6,95 persen, Kabupaten Murung Raya 6,40 persen dan Kotim sebanyak 5,95 persen.

"Jadi angka kemiskinan itu merujuk ke persentase penduduk miskinnya (Perbandingan penduduk yang berada di bawah garis kemiskinan, dengan jumlah penduduk totalnya)," terangnya.

Lanjutnya, Kalau bicara angka kemiskinan, yang dilihat bukan angka agregatnya atau jumlahnya saja.

"Kalau bicara agregat atau jumlahnya, memang Kotim termasuk jumlah terbanyak penduduk miskinnya. Tapi hal ini sejalan dengan penduduk Kotim yang paling banyak juga di antara kabupaten kota se Kalimantan Tengah," pungkas Edy. 

Sekadar diketahui Kotim merupakan daerah dengan penduduk tertinggi di Kalteng sehingga berpengaruh pada tingginya jumlah penduduk miskin. 

Selanjutnya, Kotim metupakan salah satu jadi sasaran pencari kerja yang notabene datang dan merupakan warga tidak mampu. Sehingga turut berpengaruh pada jumlah penduduk miskin. Sementara itu Pemerintah Kabupaten Kotim tidak mungkin menolak pendatang yg mencari kerja di daerah itu. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami