Home Peristiwa Satu Rumah Warga di Gang Sungkai Sampit Terbakar

Satu Rumah Warga di Gang Sungkai Sampit Terbakar

  Muhamad Oktavianto   | Sabtu , 06 Mei 2023
2b5596cafe93f8d43940a0beaa75ea54.jpg
Suasana sekitar rumah warga di Jalan Sungai, Baamang, Sampit, yang terbakar setelah selesai dipadamkan, Sabtu (6/5).

KLIK.SAMPIT – Kebakaran kembali melanda rumah warga di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Sabtu (6/5).

Kali ini sebuah rumah yakni milik Rudi di Gang Sungkai, Jalan Christopel Mihing, Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, yang menjadi korban. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kotawaringin Timur Hawianan mengatakan, kebakaran rumah tersebut diduga disebabkan oleh korsleting arus pendek listrik di plafon rumah korban.

"Dari keterangan warga dan tanda-tanda, kebakaran disebabkan oleh arus pendek listrik," kata Hawianan, Sabtu (6/4)

Kebakaran tersebut terjadi pada pukul 09.00, pada kebakaran tersebut pihak damkar meluncurkan belasan personel dan dibantu oleh relawan pemadam kebakaran lainnya.

Terpisah Alya keluarga pemilik rumah mengatakan kalau pada saat kejadian tersebut selain petugas damkar, relawan pemadam kebakaran saat itu datang dengan sangat cepat. Sehingga api tidak sempat membesar.

"Relawan damkar saat itu datang dengan cepat, dan petugas pemadam kebakaran juga datang dengan cepat makanya api tidak sempat membesar dan merambat ke bangunan lainnya," ucapnya.

Selain petugas pemadam kebakaran dan juga relawan warga setempat beserta pemilik rumah saat itu juga sigap dalam memadamkan api kebakaran dan segera memanggil petugas pemadam kebakaran. Sehingga api tidak menjalar ke bangunan yang ada di samping rumah milik Rudi.

Tidak korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Namun pemilik rumah mengalami kerugian jutaan rupiah karena bangunan yang ditempatinya terbakar sebagian. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami