Home DPRD Seruyan Perbaikan Plafon Gedung Sekolah di Seruyan Tak Boleh Gunakan Triplek

Perbaikan Plafon Gedung Sekolah di Seruyan Tak Boleh Gunakan Triplek

  Redaksi   | Rabu , 12 April 2023
b7dbac7be77b0b3d43f589f6c692614d.jpg
Anggota DPRD Seruyan Mafuatun.

KLIK.SERUYAN – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta agar pemerintah kabupaten melalui dinas terkait, memperhatikan program rehabilitasi yang dilakukan terhadap sekolah. 

Salah satunya hal yang perlu diperhatikan adalah material dari plafon gedung ruang kelas . Jangan sampai dengan anggaran yang ada dibangun plafon dengan material triplek.

Material triplek merupakan salah satu bahan yang mudah rusak dan terkelupas apabila terkena air.

“Makanya kami sarankan nantinya kalau perbaikan plafon sekolah kalau bisa itu jangan pakai triplek. Kalau terkena air mudah mengelupas. 

Kami harap nantinya bisa diperhatikan juga terkait ini,” kata Anggota DPRD Seruyan Masfuatun.

Dia juga menyarankan agar nantinya untuk rehab plafon sekolah bisa menggunakan bahan lainnya dengan harapan bisa awet.

“Agar nantinya plafon sekolah itu bisa tahan lama juga dan awet, karena seperti sejenis itu kan tahan air. Soalnya saya lihat plafon sekolah yang rusak itu karena bahannya dari triplek, makanya kami sarankan agar bisa menggunakan bahan lain,” saran wakil rakyat Dapil I ini. (KLIK-RED/*)

Baca Juga

Ikuti Kami