Home DPRD Kotawaringin Timur Penanganan Sampah di Kota Sampit Perlu Didukung Penuh

Penanganan Sampah di Kota Sampit Perlu Didukung Penuh

  Dimas Suma Fember   | Kamis , 22 September 2022
e4731ddf111b6afa98207720a9c11634.jpg
Ketua Komisi II DPRD Kotim, Juliansyah.

KLIK.SAMPIT - Penanganan masalah sampah di Kota Sampit oleh Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur melalui dinas terkait harus didukung penuh oleh berbagai pihak. Sehingga penanganannya terus berinovasi dan menunjukkan adanya perbaikan dalam progresnya. 

Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur Juliansyah, mendorong agar penanganan sampah di Kota Sampit harus maksimal. 

Bahkan DPRD Kotim mendukung langkah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk mengatasi persoalan sampah yang kerap menumpuk di dalam Kota Sampit ini.

“Sebagai mana kita ketahui, dalam sehari sampah rumah tangga di Kotim ini mungkin hasilnya bisa puluhan atau ratusan ton. Buktinya ada beberapa depo sampah yang sehari saja tidak terangkut sudah meluber ke jalanan," ujarnya, Kamis (22/9). 

Persoalan ini ujarnya, hendaknya bisa diselesaikan melalui dinas teknis. Ia juga menilai, persoalan penanganan sampah di Kotim ini memang klasik. Dia menekankan kepada tenaga urusan sampah memang harus diperhatikan.

"Baik dari sisi kelayakan upah yang mereka terima karena pekerjaan itu dari pagi hingga sore hari menjadi beban tanggung jawab para petugas sampah. Agar mereka bisa bekerja dengan maksimal dan sampah tidak menumpuk di depo," tegasnya. (KLIK-RED /*)

Baca Juga

Ikuti Kami