Home News Metropolis Biawak Satroni Rumah Anggota DPRD Kotim

Biawak Satroni Rumah Anggota DPRD Kotim

  Redaksi   | Minggu , 11 September 2022
015a3ee2ec58cbdda9042daaac902349.jpg
Petugas saat mengamankan biawak di dalam rumah Modika Latifah Munawarah, Anggota DPRD Kotim, Minggu (11/9).

KLIK.SAMPIT - Modika Latifah Munawarah, sekeluarga kaget bukan kepalang. Pasalnya, di rumah anggota DPRD Kotim ini, telah menyelinap seekor biawak. 

Modika menjelaskan, keberadaan biawak itu ketahuan saat dirinya beserta keluarga sedang bersantai di ruang tengah. Tiba-tiba terdengar suara gaduh seperti benda jatuh.

"Penasaran, saya pun mencari asal suara gaduh tersebut. Ternyata, ada biawak di atas meja. Sepertinya biawak tersebut ingin melarikan diri atau kabur lewat jendela," jelasnya, Minggu (11/9).

Ia pun segera melaporkan hal itu ke petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kotawaringin Timur. 

Mendapat laporan itu, petugas pun langsung mendatangi rumah pelapor di Jalan Kopi, Kelurahan Mentawa Baru Hulu, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. 

Anggota DPRD Kotim, Modika Latifah Munawarah, berterimakasih kepada petugas Disdamkarmat Kotim yang telah berhasil mengamankan biawak yang masuk kediamannya.

Setiba di kediaman pelapor, petugas menanyakan terlebih dahulu lokasi biawak terakhir dilihat. Setelah mendapatkan informasi yang diperlukan, petugas diarahkan masuk menuju ruang tengah kediaman pelapor.

"Tidak lama kemudian, petugas menemukan seekor biawak air atau Varanus salvator. Kami pun langsung mengamankannya," ungkap Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Hery Wahyudi. 

Belum cukup sampai di situ, pelapor menjelaskan, bahwa dirinya tidak hanya melihat seekor biawak, namun ada juga biawak lainnya. Petugas pun kembali mencari, tapi petugas tidak menemukan biawak yang dimaksud. 

"Sepertinya biawak air yang satunya tersebut telah melarikan diri dan tidak diketahui keberadaanya" tutupnya. 

Sementara biawak yang telah diamankan langsung dibawa oleh petugas Disdamkarmat Kotim, untuk selanjutnya dilepaskan ke lokasi yang jauh dari permukiman warga. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami