Home Pemerintah Kotawaringin Timur Pemkab Kotim Gelar Coffe Morning, Ini Pesan Halikinnor

Pemkab Kotim Gelar Coffe Morning, Ini Pesan Halikinnor

  Redaksi   | Senin , 08 Agustus 2022
43cc661d15083e6decd39af1c1b8a62f.jpg
Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor saat memberikan sambutan dalam coffe morning di aula rumah jabatan bupati, Senin pagi (8/8).

KLIK.SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, menggelar coffe morning atau pertemuan pagi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan instansi vertikal di daerah itu.

Pertemuan dilaksanakan di aula rumah jabatan bupati Kotawaringin Timur di Jalan Achmad Yani Sampit, Senin pagi ( 8/8).

Dalam sambutannya, Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor kembali mengingatkan, agar masyarakat, organisasi, perangkat daerah, perusahaan dan pihak lainnya agar memeriakan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Indonesia 

"Kami sudah mengingatkan agar memasang bendera. kami juga secara simbolis telah membagikan sebanyak 60.000 bendera, untuk memotivasi masyaralat agar menyemarakkan kemerdekaan ini," kata, Halikinnor. 

Hal ini menueut Halikinnor, bukan semata untuk hura-hura semata. Melainkan sebagai simbol untuk mengingat jasa-jasa pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini. 

Dia juga menyayangkan masih ada rumah-rumah masyarakat yang belum memasang bendera. Padahal rumah-rumah tersebut tamoak besar dan megah. Halikinnor pun mempertanyakan nasionalisme oknum masyarakat seperti itu. 

Selain hal iu, Halikinnor juga mengingatkan semua pihak agar mulai meningkatkan kewapadaan, akan potensi bencana. Pasalnya saat ini sudah tampak gejala cuaca yang menuju ke arah musim kemarau.

"Jangan ada lagi aktivitas membuka lahan dengan cara membakar. Karena Pemkab Kotim telah membagikan alat berat, berdayakan itu. Jangan sampai timbul asap. Pusing nanti kita semua kalau muncul asap," ujarnya

Setelah sambutan bupati, pertemuan berlangsung dengan santai, diisi dengan makan bersama dan bernyanyi oleh sejumlah pejabat yang hadir. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami