Home DPRD Kotawaringin Timur Desa Tinduk Perlu Tambahan Guru dan Tenaga Kesehatan

Desa Tinduk Perlu Tambahan Guru dan Tenaga Kesehatan

  Dimas Suma Fember   | Senin , 21 Maret 2022
b07791f48e5afb9bf25ae1a86b52889a.jpg
Anggota DPRD Kotim, Dadang H Syamsu.

KLIK. SAMPIT - Desa Tinduk, Kecamatan Baamang, saat ini memerlukan tenaga pendidik dan tenaga kesehatan. Saat ini keberadaan tenaga pendidik atau guru dan tenaga kesehatan di desa itu sangat minim. 

Hal ini disampaikan, Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Dadang H Syamsu mengatakan, pihaknya menerima aspirasi yang disampaikan warga saat bersama anggota dewan lainnya melakukan reses ke Desa Tinduk, Kecamatan Baamang.

Desa yang berjarak sekitar 20,5 kilometer dari pusat Kota Sampit ini berharap dukungan tambahan guru dan tenaga kesehatan demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

"Begitu juga dengan sejumlah desa di Kecamatan Seranau mengusulkan aspirasi serupa. Kecamatan yang terletak di seberang sungai dari pusat Kota Sampit itu masih membutuhkan peningkatan sarana pendidikan dan kesehatan," kata Ketua Fraksi PAN ini, Senin (21/3)

Ia menegaskan, pendidikan dan kesehatan termasuk dalam program prioritas. Namun pelaksanaannya bertahap menyesuaikan kemampuan anggaran yang dimiliki pemerintah daerah setiap tahunnya.

“Kami akan memperjuangkan ini karena memang ada alokasi anggaran untuk bidang pendidikan dan kesehatan. Harus ada percepatan pemerataan karena ini menyangkut kualitas sumber daya manusia dan derajat kesehatan masyarakat kita,” tegas Dadang. 

Menurutnya, pemerataan sarana pendidikan dan kesehatan masih menjadi harapan masyarakat , selain bidang infrastruktur yang memang menjadi kebutuhan vital kegiatan perekonomian masyarakat. (KLIK-RED/*)

Baca Juga

Ikuti Kami