Home DPRD Kotawaringin Timur Lingkungan Pendidik Berperan Cegah Pelajar Terjerumus Narkoba

Lingkungan Pendidik Berperan Cegah Pelajar Terjerumus Narkoba

  Dimas Suma Fember   | Rabu , 09 Maret 2022
b6ef09e32039f527d51ed7fdd0fc6325.jpg
Ketua DPRD Kotim, Rinie Anderson.

KLIK.SAMPIT - Pencegahan dini agar generasi muda tal terjerumus narkoba dinilai penting.Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah melalui lingkungan pendidikan, seperti sekolah dan kampus. 

Hal ini diungkapkan,  Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie Anderson. Rinie mengatakan, pihak sekolah dan perguruan tinggi mempunyai tanggung jawab membantu mencegah peredaran narkoba di lingkungan satuan pendidikan masing-masing. 

Upaya itu diharapkan bisa mempersempit ruang gerak para pengedar narkoba yang mencoba menjerumuskan pelajar dan mahasiswa.

"Generasi muda harus mampu membentengi diri dari pengaruh narkoba. Dengan begitu, akan sulit bagi pengedar memperdaya dan mengedarkan narkoba tersebut," kata Rinie, Rabu (9/3).

Rinie mengapresiasi upaya yang dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Tengah bersama Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Kotim dalam mencegah peredaran narkoba di kalangan remaja dengan memilih Duta Anti Narkotika.

“Saya meminta Duta Anti Narkotika yang telah dikukuhkan juga bisa membantu memaksimalkan pencegahan ini. Kita semua harus peduli dan bersama-sama memerangi narkoba,” tutupnya.(KLIK-RED /*)

Baca Juga

Ikuti Kami