Home DPRD Kotawaringin Timur Perangi Covid-19, dengan Sukseskan Vaksinasi

Perangi Covid-19, dengan Sukseskan Vaksinasi

  Redaksi   | Selasa , 17 Agustus 2021
0189916d80e0119b5f77b697945f3a09.jpg
Ketua DPRD Kotim, Rinie Anderson.

KLIK. SAMPIT– Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rinie Anderson, mengajak, agar bersama-sama memerangi penyebaran Covid-19, dengan ikut serta mendukung program pemerintah yakni bersedia untuk di vaksinasi. 

Sekarang ini vaksinasi banyak dijumpai, baik itu dari Dinkes, Polri, TNI, OJK, dan lainnya. "Saya bersyukur masyarakat sangat antusias untuk mengikuti vaksin, hal ini untuk mengurangi jumlah kasus Covid-19 di Kotim,” jelas Rinie, Jumat (17/9).

Rinie berharap, agar program vaksinasi ini berjalan dengan optimal, hingga selesai nantinya dan merata kepada seluruh warga Kotim. Sehingga pemerintah pun juga dapat bekerja dengan semangat untuk memaksimalkan program - program pembangunan, yang sempat tersendat akibat kelumpuhan ekonomi daerah dan refocusing anggaran APBD untuk menangani pandemi ini.

“Sudah mendekati tahun ke dua setelah pandemi, hal ini merupakan pukulan berat bagi semua," terangnya.

Masyarakat diminta untuk lebih bersabar, diharapkan kondisi ini dapat kembali pulih dan normal kembali. Sehingga masyarakat dapat beraktivitas kembali seperti biasa, berbagai agenda dapat kembali digelar. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami