Home Peristiwa Hari Ketiga Pencarian, Penumpang Kapal Terjun ke Laut saat Menuju Semarang Belum Ditemukan

Hari Ketiga Pencarian, Penumpang Kapal Terjun ke Laut saat Menuju Semarang Belum Ditemukan

  Redaksi   | Jumat , 15 Oktober 2021
94fb7deab804f01101da659930302d69.jpg
Petugas gabungan berupaya mencari penumpang kapal tujuan Semarang yang terjun ke laut.

KLIK.PANGKALAN BUN – Upaya pencarian penumpang KM Kirana I yang menceburkan diri ke laut, terus dilakukan tim Search and Rescue (SAR) Jumat (15/10). Namun sampai dengan hari ketiga, jasadnya belum juga diketemukan.

“Hasil pencarian masih nihil, belum ketemu,” kata Kasubsi Operasi Basarnas Kalteng, Salman, Jumat sore (15/10).

Pencarian dilakukan dengan berbagai cara, yakni melakukan penyisiran dari darat dan laut menggunakan perahu. Upaya pencarian akan terus dilakukan selama tujuh hari, sesuai dengan prosedur pencarian. 

Pencarian dilakukan tim gabungan dari Dit Polairud Polda Kalteng, Sat Polair Res Kobar, Pos AL Kumai, KSOP, Basarnas, BPBD, PM, PT DLU, dan PMI. Tim melakukan pencarian sejak mendapat laporan pada Rabu, 13 Oktober 2021.

“Setelah itu tetap dilakukan pencarian dengan koordinasi bersama nelayan dan warga setempat,” katanya.  

Area pencarian juga diperluas ke arah Barat dan Timur. Namun sampai sore hasil pencarian masih nihil.   

Diduga Korban bernama, Mukronimin, warga Demak, Jawa Tengah. Korban naik kapal dari Pelabuhan Panglima Utar Kumai dengan tujuan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang pada Rabu, 13 Oktober 2021 dini hari.

Korban menceburkan diri ke laut melalui bawah sekoci kanan kapal. Para penumpang yang mengetahui ada korban yang mencebur ke laut langsung memberikan informasi kepada petugas, dan KM Kirana menurunkan sekoci untuk mencari korban, dengan memutar sebanyak tiga kali.

Karena tidak ditemukan, akhirnya KM Kirana I langsung melanjutkan perjalanan dengan tujuan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Sementara proses pencarian terus dilakukan tim gabungan. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami