Home Pemerintah Kotawaringin Timur Pemkab Kotim Gelar Lomba Bercerita bagi Pelajar SD

Pemkab Kotim Gelar Lomba Bercerita bagi Pelajar SD

  Redaksi   | Selasa , 29 Juni 2021
80bd3fc11bab0e2cf1793bb8186338c6.jpg
Salah seorang peserta lomba bercerita tampil, membawakan cerita rakyat dengan penuh ekspresi, di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kotim, Selasa (29/6).

KLIK. SAMPIT— Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan setempat menggelar lomba bercerita tingkat SD sederajat se-Kabupaten Kotim. Lomba ini dimaksud untuk mendorong peningkatan budaya gemar membaca, khususnya bagi anak-anak.

Pada pembukaan lomba yang dilaksanakan di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan setempat itu, Bupati Kotim Halikinnor yang diwakili Plt. Asisten I Setda Kotim Sutimin mengatakan, lomba tersebut merupakan upaya mengembangkan minat gemar membaca dan menanamkan kecintaan terhadap budaya bangsa Indonesia serta kearifan lokal daerah.

"Menumbuhkan kembangkan budaya gemar membaca melalui berbagai bahan bacaan," kata Sutimin, Selasa (29/6).

Selanjutnya, melalui lomba bercerita itu diharapkan juga bisa menumbuhkembangkan kecintaan anak-anak, akan karya budaya bangsa melalui berbagai bahan bacaan atau buku cerita daerah.


Asisten I Setda Kotim, Sutimin, didamapingi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan Kotim, Rusnah, berfoto bersama dengan peserta lomba bercerita tingkat kabupaten, Selasa (29/6).

Lomba ini juga mendukung upaya pelestarian, pengembangan pesan dan nilai moral yang terkandung dalam cerita sebagai salah satu kekayaan bangsa.

Dirinya melanjutkan, bangsa yang besar adalah bangsa yang generasi penerusnya mempunyai karakter. Karakter dibentuk melalui pola pendidikan baik pendidikan formal maupun nonformal. Hal tersebut mengacu pada pembelajaran, peningkatan moral, intelektual, keterampilan dan kreativitas.

"Pendidikan tersebut tentunya melibatkan peran serta keluarga, sekolah maupun masyarakat di dalamnya," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kotim Rusnah mengatakan, pemenang lomba nantinya akan mewakili Kotim ke tingkat provinsi. Jika berhasil memenangkan lomba tingkat provinsi, diharapkan bisa menjadi perwakilan ke tingkat nasional.

"Minggu kedua Juli akan digelar lomba provinsi. Mereka yang juara akan diberangkatkan. Mudah-mudahan tahun ini Kotim bisa mengirimkan pesertanya," katanya.

Peserta yang berpartisipasi dalam lomba bercerita tersebut berjumlah 10 orang perwakilan dari SD sederajat se-Kotim. Minimnya jumlah peserta tersebut menurutnya karena masih banyak sekolah yang belum melaksanakan pembelajaran tatap muka.

"Banyak sekolah yang belum tatap muka jadi banyak sekolah yang tidak mengirimkan perwakilannya," pungkasnya. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami